close(x)

Cara Mengganti Password Laptop Windows 11

password windows 11

Cara Mengganti Password Laptop Windows 11

Saat ini kebutunan akan memiliki laptop seakan-akan menjadi kebutuhan utama setiap orang baik untuk keperluan kerja atau sekolah anaknya. Dimana terkadang saat kita membeli laptop baru sudah terdapat Windows 11 dengan bawaan user account yang ada tanpa password.

Apa itu password?

Sebuah kata kunci untuk memasuki suatu data atau sistem dalam dunia digital. Password biasanya memiliki sebuah gabungan angka,huruf, dan simbol agar terlihat lebih kuat.

Baca juga Cara Install Windows Tanpa Akun Microsoft atau Koneksi Internet

Bagaimana Cara Membuat Password di Windows 11

Melalui Control Panel

Untuk merubah password di Windows 11 caranya cukup mudah sobat cukup ikuti langkah - langkah berikut ini:

  1. Buka Windows 11
  2. Buka Control Panel
  3. Pilih User Accounts
  4. Pilih Manage Another Account
  5. Kemudian klik Account dalam kotak
  6. Kemudian klik Change the Password untuk merubah password

Melalui Settings

Untuk merubah password di Windows 11 melalui menu Settings caranya cukup mudah sobat cukup ikuti langkah - langkah berikut ini:

  1. Buka Windows 11
  2. Buka Setings
  3. Pilih Accounts
  4. Pilih Sign-in-option
  5. Kemudian klik Password
  6. Proses selesai

Cara Menganti Nama Akun di Windows 11

Sementara untuk merubah nama akun yang ada di Windows 11 langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Buka Windows 11
  2. Buka Control Panel
  3. Pilih User Accounts
  4. Pilih Manage Another Account
  5. Kemudian klik Account dalam kotak
  6. Kemudian klik Change the Account Name untuk merubah nama akun
Semoga informasi ini bisa bermanfaa dan berguna, jangan lupa share ke media sosial kalian untuk berbagi sesama rekan dan keluar.


Previous Post Next Post

نموذج الاتصال