close(x)

Cara Cek IMEI di Android & iPhone Secara Akurat dan Cepat

cek imei

Cara Cek IMEI di Android & iPhone Secara Akurat dan Cepat

Ingin tahu cara cek IMEI di Android dan iPhone secara akurat dan cepat? Nomor IMEI sangat penting untuk memastikan keaslian HP yang kamu gunakan, apalagi saat membeli perangkat bekas atau dari luar negeri. Dengan mengecek IMEI, kamu bisa mengetahui apakah HP tersebut resmi, terdaftar di Kemenperin, atau justru masuk kategori ilegal. Mungkin ingin Melacak Lokasi HP Hilang dengan IMEI bisa Anda gunakan dan bersifat free ataupun premium.

Apa Itu Nomor IMEI?

IMEI (International Mobile Equipment Identity) adalah nomor identifikasi unik yang dimiliki setiap perangkat seluler. Nomor ini berguna untuk mengecek keaslian perangkat, melacak HP yang hilang, hingga memastikan HP kamu bukan hasil black market. Karena itu, mengecek IMEI HP sebelum membeli adalah langkah bijak agar tidak tertipu.

Cara Cek IMEI di Android

Ada beberapa cara mudah untuk mengecek IMEI HP Android kamu:

1. Melalui Dial Code

Cara ini merupakan yang paling tercepat:

  • Buka aplikasi Phone.
  • Ketik *#06#
  • Nomor IMEI akan langsung muncul di layar.

2. Melalui Pengaturan HP

  • Masuk ke Pengaturan > Tentang Ponsel (About Phone).
  • Scroll ke bawah hingga menemukan IMEI.
  • IMEI biasanya terdiri dari 15 digit angka unik.

3. Di Belakang atau Dus HP

Cek bagian belakang HP (jika baterai bisa dilepas) atau lihat di stiker dus kotak pembelian HP.

$ads={1}

Cara Cek IMEI di iPhone

Khusus pengguna iPhone hampir sama dengan Android yang membedakan tampilan dari layout, berikut langkah-langkahnya:

1. Gunakan Dial Code

  • Ketik *#06# di menu Telepon.
  • IMEI akan langsung tampil.

2. Melalui Pengaturan iOS

  • Buka Settings > General > About.
  • Scroll ke bawah dan temukan informasi IMEI.
  • Bisa disalin langsung dari sana.

3. Cek di Fisik Perangkat

  • IMEI biasanya terukir di bagian belakang iPhone (untuk iPhone seri lama).
  • Atau lihat di bagian tray SIM Card.

Cara Cek Keaslian HP dari IMEI

Setelah mengetahui IMEI, kamu bisa verifikasi keaslian HP secara online:

  1. Masuk ke situs imei.kemenperin.go.id
  2. Masukkan nomor IMEI yang sudah dicek.
  3. Klik "Cari" dan lihat status legalitas perangkat kamu.

Mengetahui cara cek IMEI di Android dan iPhone sangat penting untuk memastikan HP kamu resmi dan legal, terutama jika membeli dari toko online atau marketplace. Dengan mengecek IMEI menggunakan kode dial *#06# atau melalui pengaturan perangkat, kamu bisa langsung melihat identitas unik HP tersebut. 

Baca juga: Cara Melacak Lokasi HP Hilang dengan IMEI

Jangan lupa untuk memverifikasi IMEI melalui situs resmi seperti imei.kemenperin.go.id agar terhindar dari perangkat black market. Selain untuk verifikasi, nomor IMEI juga berguna untuk melacak HP yang hilang, blokir perangkat yang dicuri, dan klaim garansi. Selalu cek IMEI sebelum beli, terutama pada merek populer seperti Samsung, Xiaomi, Oppo, Vivo, atau iPhone agar tidak tertipu.

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال